Teman Senka, bruntusan jadi concern bagi kulit perempuan Indonesia. Hal ini bukan tanpa sebab lho, Teman Senka! Bila tidak segera diatasi, bruntusan bisa memicu permasalahan serius. Agar tidak semakin parah, sebaiknya kamu perlu menggunakan skincare routine untuk kulit bruntusan yang tepat agar nggak mengganggu penampilan dan aktivitas sehari-hari. Lalu, terdiri dari apa sajakah? Simak sampai habis artikel ini, yuk!
Bruntusan adalah kondisi saat muncul benjolan kecil pada kulit yang terasa kasar dan tidak rata saat disentuh. Biasanya, bruntusan timbul pada daerah wajah yang rentan berminyak, seperti T-zone (dahi, hidung, dan dagu) dan area yang gampang berkeringat, seperti punggung, leher, hingga dada.
Sering dianggap sama, nyatanya, bruntusan dan jerawat merupakan dua kondisi yang berbeda, lho, Teman Senka. Perbedaan ini terletak pada ukuran dan kemunculannya. Jerawat cenderung muncul satu per satu di permukaan kulit dan berisi kantung nanah. Sedangkan bruntusan, biasanya muncul pada satu bagian wajah secara berkelompok.
Bicara soal penyebab, bruntusan dapat disebabkan oleh berbagai faktor nih, Teman Senka. Mulai dari komedo, milia, iritasi, hingga kondisi kulit yang terlalu kering. Namun, yang sering memicu timbulnya bruntusan adalah komedo yang terbentuk akibat penumpukan sel kulit mati dan minyak yang menyumbat pori-pori. Selain itu, adapun faktor penyebab bruntusan lainnya, yakni:
Meski bruntusan tidak menular, Teman Senka perlu mengetahui dan menerapkan perawatan kulit yang tepat agar permasalahan tersebut bisa segera teratasi.
Supaya bruntusan cepat mereda, Teman Senka nggak boleh malas membersihkan wajah. Pasalnya, polusi, bakteri dan kotoran yang menempel di pori-pori menjadi salah satu pemicu munculnya komedo, lho!
Kamu perlu membersihkan permukaan kulit dengan optimal, menggunakan metode double cleansing biar nggak bruntusan, Teman Senka. Selanjutnya, kamu bisa memastikan kulitmu benar-benar bersih dan tidak ada kotoran yang menempel dengan cara mencuci wajah menggunakan varian Senka face wash yang sesuai dengan tipe kulitmu.
Setelah double cleansing, langkah skincare routine untuk kulit bruntusan berikutnya adalah mengaplikasikan toner. Produk skincare ini mampu membersihkan sisa-sisa kotoran, mengembalikan keseimbangan pH kulit, dan mempersiapkan kulit wajah untuk menerima rangkaian produk perawatan berikutnya.
Banyak yang mengira bahwa moisturizer hanya diperuntukkan bagi pemilik kulit kering. Nyatanya, semua tipe kulit tetap membutuhkan moisturizer agar kadar air pada kulit terjaga, sehingga kulit tidak memproduksi minyak berlebih yang merangsang terbentuknya bruntusan di wajah.
Untuk pemakaiannya, Teman Senka dianjurkan untuk mengaplikasikan moisturizer dua kali sehari, yang sesuai dengan tipe kulit. Pilihlah moisturizer dengan kandungan Ceramide, Hyaluronic Acid, Gliserin, atau Asam Laktat yang mampu mengatasi kulit bruntusan.
Teman Senka, salah satu step skincare routine untuk kulit bruntusan yang direkomendasikan adalah penggunaan sheet mask. Sebab, fungsi dari sheet mask salah satunya ialah, dapat meredakan iritasi dan menutrisi kulit. Kamu bisa memilih sheet mask dari Senka yang mengandung Royal Jelly, Double Hyaluronic Acid, hingga Aloe Vera Essence agar melembapkan dan membantu mengurangi bruntusan di wajah..
Seperti yang sudah Senka sebutkan, bruntusan disebabkan oleh kotoran dan minyak yang tersumbat di pori-pori. Karena itu, baiknya Teman Senka juga melakukan eksfoliasi setidaknya seminggu sekali, agar sel kulit mati di wajah terangkat. Sehingga, kulit wajah jadi bersih dan minyak pun tidak tersumbat..
Pilihlah produk eksfoliasi, seperti toner AHA/BHA yang gentle dan lembut di kulit. Sebab, kandungannya mampu membersihkan pori-pori, sehingga bruntusan pun dapat berkurang.
Pasalnya, saat kita tidur, wajah menempel di sarung bantal dan terpapar debu dari sirkulasi AC/kipas angin ruangan. Makanya, Teman Senka perlu membersihkan wajah di pagi hari menggunakan cleanser yang gentle, seperti Senka Perfect Gel Gentle Wash agar kulit bersih, segar, terhidrasi, dan penyerapan skincare di pagi hari menjadi lebih efektif.
Kondisi kulit yang kering, faktanya bisa memicu munculnya bruntusan, Teman Senka. Hal ini karena kondisi skin barrier yang terlalu kering memaksa sel kulit untuk memproduksi minyak berlebih agar tetap lembap. Lama-kelamaan, sel kulit mati pun jadi menumpuk di pori-pori wajah, sehingga rentan bruntusan.
Supaya produksi minyak di wajah normal, kamu perlu menjaga skin barrier dengan menggunakan pelembap yang sesuai dengan kulitmu. Pilihlah pelembap bertekstur gel atau water-based yang cepat meresap ke kulit supaya kamu tetap nyaman saat beraktivitas.
Ini dia bagian paling penting dalam skincare routine untuk kulit bruntusan. Yup, pakai sunscreen! Apapun aktivitasnya, selalu aplikasikan sunscreen, meskipun hanya di dalam ruangan. Produk perawatan kulit yang satu ini berguna banget dalam melindungi kulit dari paparan sinar matahari berlebih dan sinar UV. Makanya, gunakanlah sunscreen ber-SPF 30 dan PA++, serta reapply setiap dua jam sekali untuk perlindungan yang lebih optimal.
Tahapan skincare routine untuk kulit bruntusan di malam hari adalah membersihkan kotoran dan sel kulit mati di wajah dari kotoran menggunakan makeup remover. Pilihlah first cleanser berbasis water-based, seperti Senka A.L.L Clear Water Fresh atau makeup remover berbasis oil-based cleanser, seperti Senka A.L.L Clear Oil, yang mampu mengangkat kotoran dan makeup waterproof di wajah.
Selanjutnya, gunakan facial wash yang mampu membersihkan tanpa membuat kulit kering ketarik, seperti Senka Perfect Whip. Kandungan Double Hyaluronic Acid yang melembapkan mampu meminimalisir peradangan akibat bruntusan.
Teman Senka, kamu perlu menambahkan serum dengan kandungan Centella Asiatica atau Hyaluronic Acid dalam skincare routine untuk kulit bruntusan milikmu. Sebab, dua kandungan tersebut mampu menjaga, merawat, dan menenangkan kulit bruntusan agar tidak semakin parah.
Di malam hari, kamu bisa menggunakan sheet mask untuk mengunci kelembapan wajah. Pilihlah sheet mask yang mampu menghidrasi kulit, seperti Senka Perfect Skin Fit Mask HydratingEX Sea Grape dan Senka Perfect Aqua Bouncy Mask - Bouncy Soothing White agar bruntusan di kulit cepat mereda.
Itu dia paparan skincare routine untuk kulit bruntusan, mulai dari cara mengatasi dan langkah-langkah dasarnya, Teman Senka! Setelah membaca artikel ini jadi tau ya langkah-langkah yang benar seperti apa. Apabila kamu ingin tau update dan promo seputar produk pembersih wajah Senka selengkapnya, langsung kunjungi dan follow Instagram @senkaindonesia ya, Teman Senka!